Menjadi yang terbaik tanpa menginjak yang lain, suarakan tanpa pekikan

Get in Touch

Address

Jl. Mulia 2 No.1, RT 003 RW 007, Kota Tangerang

Phone

+62 812 9044 6970
Blog Image

Jakarta - Koruptor yang kembali berusaha masuk ke ranah politik melalui Pemilu 2024 dinilai punya potensi menang. Selain karakter warga indonesia yang pemaaf juga akibat minimnya sosialisasi yang dilakukan KPU. 

“Koruptor Punya potensi menang !,  kenapa ?, pertama bisa jadi masih punya simpanan hasil korupsi, kedua KPU nya kurang rajin umumkan siapa saja yang mantan koruptor,” kata tokoh masyarakat jakarta,  H.Hasbullah Azhari. 

Aturan main KPU yang melonggarkan para mantan napi maju di pileg 2024 kata Hasbullah juga celah yang dimanfaatkan para mantan napi tersebut. 

“Aturan mainnya juga sih salah, kenapa dibiarkan. Dan satu lagi saya kritik ya, kok ya bisa mantan koruptor bisa di usung partai politik, ini kan artinya partai politiknya juga engga beres, sudah gitu dikasih nomor cantik, nomor urut atas,” kritik H. Hasbullah. 

Sebagaimana diketahui, KPU sempat ungkap ada 67 eks napi koruptor yang terdatar sebagai caleg pada pemilu 2024 mendatang. 

Isu eks napi ini sampai detik ini terus menjadi perbincangan dimasyarakat, sayangnya publisitas nama-nama eks napi tidak maksimal dilakukan penyelenggara. 

“Kita mau berharap sama siapa? sama parpol yang usung kan ga mungkin dipublis lah, KPU dong masifkan itu nama-nama koruptor maju lagi, Mereka berhak mendapat suara dari rakyat , suara caci maki untuk mundur , jangan dipilih ,” ketus H.hasbullah. 

  • Tags:

Get in Touch

Terkini

add-image

Follow Us

Tags